Berprestasi dalam Tugas, 14 Personel Polres Tangsel Terima Penghargaan dari Kapolres

    Berprestasi dalam Tugas, 14 Personel Polres Tangsel Terima Penghargaan dari Kapolres

    TANGSEL – Sebanyak 14 personel Polres Tangerang Selatan mendapatkan penghargaan atas prestasi mereka dalam melaksanakan tugas. Penghargaan ini diberikan langsung oleh Kapolres Tangsel, AKBP Victor D. H. Inkiriwang, S.H., S.I.K., M.Si., dalam apel pagi di Lapangan Apel Polres Tangsel, Kamis (5/12/2024).

    Dalam sambutannya, Kapolres menyampaikan apresiasi kepada seluruh personel yang telah memberikan dedikasi luar biasa, termasuk kolaborasi dengan masyarakat dalam menciptakan keamanan dan ketertiban.

    "Saya mengucapkan terima kasih kepada 14 personel dan 9 masyarakat atas prestasi, kerja sama, dan kolaborasi dalam mendukung tugas kepolisian, baik di bidang penegakan hukum maupun pelayanan kepada masyarakat. Semoga prestasi ini terus dipertahankan dan ditingkatkan, " ujar AKBP Victor.

    Kapolres juga menekankan pentingnya penghargaan ini sebagai motivasi bagi anggota Polri dan masyarakat untuk terus berkontribusi dalam menciptakan rasa aman dan nyaman di lingkungan sekitar. "Ini adalah bukti nyata bahwa sinergi yang baik dapat menghasilkan prestasi luar biasa, " tambahnya.

    Penghargaan ini diberikan berdasarkan Surat Keputusan Kapolres Tangerang Selatan Nomor KEP/89/XI/2024 tanggal 13 November 2024. Berikut adalah daftar penerima penghargaan beserta kontribusinya:

    1. AKP Daniel Dirgala, S.T.K., S.I.K., M.Si. (Kapolsek Pagedangan) dan lima personel lainnya berhasil mengungkap kasus pencurian kendaraan bermotor roda dua sebanyak 14 unit dari sindikat curanmor.

    2. AKP Wendi Afrianto, S.Kom., M.A. (Kanit Reskrim Polsek Curug) bersama empat personel lainnya berhasil mengungkap kasus produksi dan peredaran obat-obatan terlarang yang tidak memenuhi standar keamanan dan diduga menjadi penyebab tawuran serta tindak pidana lainnya.

    3. Aiptu Sunarno (PS. Panit Binmas Polsek Pamulang) bersama dua personel lainnya dan enam anggota Kelompok Sadar Kamtibmas (KSK) berhasil mengamankan pelaku penganiayaan yang menyebabkan korban meninggal dunia.

    4. Kabuma Cahdika Putra (Anggota KSK Polsek Pondok Aren) dan dua anggota KSK lainnya membantu kepolisian mengamankan pelaku tawuran yang menggunakan air keras di Jalan Taman Makam Bahagia, Pondok Aren.

    Tak hanya personel Polri, sembilan warga masyarakat juga menerima penghargaan atas peran aktif mereka dalam membantu tugas kepolisian, menciptakan kolaborasi yang menghasilkan prestasi besar.

    Penghargaan ini menjadi pengingat pentingnya sinergi antara Polri dan masyarakat dalam menjaga keamanan dan ketertiban. Kapolres berharap semangat ini terus menyala dan menginspirasi lebih banyak pihak untuk berkontribusi aktif. (Hendi)

    tangsel tangsel
    Suhendi

    Suhendi

    Artikel Sebelumnya

    Bantu Tugas Kepolisian, Kapolres Tangsel...

    Artikel Berikutnya

    Kapolsek Pamulang Resmi Melepaskan 50 Siswa...

    Berita terkait

    Rekomendasi

    Hendri Kampai: Bangun Ketahanan Pangan Nasional, Indonesia Harus Puasa Impor Produk Pertanian dan Peternakan
    Jelang Hari Jadi TNI AD Ke-79 TA 2024, Koramil Tembagapura Gelar Karya Bakti dan Pemberian Bansos
    Bhabinkamtibmas Kelurahan Lengkong Karya Gelar Silaturahmi untuk Perkuat Kebersamaan
    Kompolnas Apresiasi Langkah Cepat Polda NTB dalam Kasus Kekerasan Seksual IWAS
    Catatan Emas Tim Taekwondo Garbha Presisi, Jadi Juara umum 2 di Asian Police Championship Open 2024

    Ikuti Kami